Spesifikasi Bata Merah AJ Super Hasil Uji SNI 15-2094-2000

Inspirasi

Published:

Last Update:

comment No Comments

By Kamaludin Somantri

Spesifikasi Bata Merah AJ Super Garut ini penting untuk anda ketahui sebelum membeli

Spesifikasi batu bata merah

Sifat, Spesifikasi, Kelebihan Kekurangan Batu Bata Merah
  • Berat jenis kering : 1500 kg/m3
  • Berat jenis normal : 2000 kg/m3
  • Kuat tekan : 2,5 – 25 N/mmยฒ (SII-0021,1978)
  • Konduktifitas termis : 0,380 W/mK
  • Tebal spesi : 20 – 30 mm
  • Ketahanan terhadap api : 2 jam
  • Jumlah per luasan per 1 m2 : 70 – 72 buah dengan construction waste

Hasil Pengujian Batu Bata Merah AJ Super Garut

Hasil Pengujian Batu Bata Merah AJ Super Garut

Alam Jaya Garut sebagai produsen batu bata merah pun mengirimkan hasil produksinya ke Laboratorium Pengujian Balai Besar Keramik yang ada di Bandung, Indonesia. Lebih dari 10 bata dikirimkan sebagai sampel uji.

Hasil pengujian tampak luar

Batu bata merah dari pembakaran dengan kayu bakar

Hasil pengujian tampak luar batu bata berdasarkan pembakaran dengan menggunakan bahan bakar kayu adalah sebagai berikut:

  • warna merah muda sebesar 30%
  • warna kemerah-merahan sebesar 20% dari semua jumlah benda uji,
  • bentuk bidang tidak rata sebesar 20%
  • rusuk-rusuknya tidak siku sebesar 30
  • tidak tajam sebesar 20% rapuh sebesar 10%.

Dari hasil uji penampang batu bata diketahui:

  • retak sebesar 20%
  • berongga sebesar 20%
  • tidak halus sebesar 30%
  • warna tidak merata sebesar 20%.

Batu bata merah dari pembakaran dengan sekam padi

Hasil pengujian tampak luar batu bata yang dibakar dengan bahan bakar sekam padi adalah:

  • terdapat warna merah muda sebesar 30%
  • warna kemerah-merahan sebesar 10% dari semua jumlah benda uji
  • bentuk bidang tidak rata sebesar 20%
  • tidak siku sebesar 30%
  • tidak tajam sebesar 20%
  • rapuh sebesar 30%.

Dari hasil uji penampang batu bata yang dibakar dengan sekam padi diketahui bahwa:

  • retak sebesar 20%
  • berongga sebesar 20%
  • tidak halus sebesar 30%
  • warna tidak merata sebesar 40%.

Hasil uji Ukuran Bata Merah

Hasil Pengujian Batu Bata Merah AJ Super Garut

Batu bata merah dari pembakaran dengan kayu bakar

Hasil pengujian ukuran batu bata dari hasil pembakaran dengan menggunakan bahan bakar kayu adalah:

  • panjang sebesar 202,3 mm
  • lebar 98 mm
  • tebal 50,2 mm

Batu bata merah dari pembakaran dengan sekam padi

Batu bata yang dibakar dengan bahan bakar sekam diketahui memiliki:

  • panjang 202,5 mm
  • lebar 98,2 mm
  • tebal 50,4 mm

Hasil pengujian Daya Serap Air (Suction Rate)

Batu bata merah dari pembakaran dengan kayu bakar

Hasil pengujian daya serap batu bata terhadap air dari proses pembakaran dengan menggunakan bahan bakar kayu diketahui 86,51 gr/dm2/mnt dengan

  • SD sebesar 7,99
  • CV sebesar 9,24%

Sedangkan kualitas absorbsi batu bata merah sebesar 10,3% dengan:

  • SD sebesar 0,95
  • CV sebesar 9,22 %.

Batu bata merah dari pembakaran dengan sekam padi

Batu bata yang dibakar dengan bahan bakar sekam sebesar memiliki daya serap air 82,73 gr/dm2/mnt dengan:

  • SD sebesar 8,06
  • CV sebesar 9,74%.

Kualitas absorbsi batu bata hasil pembakaran dengan sekam adalah 9,9% dengan:

  • SD sebesar 1,15
  • CV sebesar 11,62%.

Hasil Pengujian Kadar Garam

Kualitas kandungan garam batu bata hasil pembakaran dengan bahan bakar kayu adalah 43,79%, sedangkan kandungan garam batu bata hasil pembakaran menggunakan bahan bakar sekam adalah sebesar 44,42%.

Bila anda memerlukan batu bata tersertifikasi Balai Besar Keramik Bandung, maka silakan hubungi kami untuk informasi produk dan harga terbaru. Alam jaya Garut adalah Produsen/pabrik jual bata merah press & bata ekspos (expose) ukuran jumbo standar SNI harga murah.

Tinggalkan komentar