Kamu bisa menghemat budget saat membuat dinding rumah dengan bata bolong. Media ini memiliki kelebihan lebih kuat dan kokoh dari jenis bata lainnya saat digunakan untuk membangun rumah.
Bila kamu sedang bangun rumah atau properti, maka perlu mengetahui apa itu bata bolong. Dengan pengetahuan tersebut nantinya kamu akan mengetahui bagaimana membuat bata bolong agar lebih kokoh.
Tidak hanya dari sisi kekokohan saja tetapi kamu juga perlu mengetahui ukuran dari dan harga dari bata tersebut. Dengan adanya hal itu maka kamu bisa menghitung kebutuhan untuk membangun rumah impian
Semua informasi di atas akan dijelaskan secara mendetail mulai dari ukuran dan pengetahun lain tentang bata bolong. Untuk lebih jelasnya yuk, baca tuntas ulasan kami tentang bata bolong berikut ini.
Apa Itu Bata Bolong?
Bata bolong merupakan jenis bata yang memiliki ciri-ciri ada lubang di bagian tengahnya. Selain berlubang di area tengah, bata ini memiliki bobot lebih ringan dan yang lainnya.
Tidak hanya ringan, jenis bata ini matang lebih cepat daripada batu bata biasa saat dibakar. Hal ini tidak lain karena ada lubang dimana mampu membuat proses pembakarannya lebih cepat matang.
Bata bolong disebut juga bata berlubang atau dalam bahasa Inggris disebut dengan hollow brick.
Macam-macam Bata Bolong
Sumber : https://transrumah.com/wp-content/uploads/2020/10/Batu-bata-bolong.jpg
Jenis bata bolong umumnya didominasi dalam bentuk balok persegi panjang. Saat menggunakan salah satu jenis di atas, kamu bisa mengukur terlebih dahulu jarak antara satu dengan lainnya. Jarak ini disebut dengan spesi.
Untuk pemasangan jarak terbaik umumnya digunakan jarak 10 mm. Tujuannya adalah untuk memperkuat struktur penyusunan bata bolong.
Selain dari sisi jarak, kamu juga bisa perlu membasahi bata bolong sebelum digunakan.
Untuk proses pembuatannya sendiri dibuat dari campuran semen, pasir, agregat, air, dan berbagai bahan lainnya. Namun beberapa daerah ada juga yang lebih menggunakan bahan tanah liat dan dicampur bahan lainnya.
Perbedaan Bata Bolong Vs Bata Biasa
Sumber : https://transrumah.com/wp-content/uploads/2020/10/Batu-bata-merah.jpg
Bata bolong memiliki beberapa perbedaan dari jenis bata biasa yang umumnya digunakan banyak orang. Dari sisi bobot, bata bolong jelas lebih ringan karena adanya rongga di struktur batanya.
Selain itu, dari sisi bahan yang digunakan bata bolong lebih bervariasi dari bata biasa. Untuk bata pada umumnya dibuat dari tanah liat, tanah kuning atau tanah merah kemudian dibakar.
Sedangkan bata bolong proses pembuatannya dari campuran tanah liat, pasir dan bahan berkualitas lainnya. Dengan demikian, saat dibakar maka proses pembakaran bata bolong lebih cepat dari bata biasa.
Hanya saja dalam penggunaannya, bata bolong perlu direndam dalam air kurang lebih 24 jam lalu dikeringkan di bawah sinar matahari. Sedangkan bata biasa tidak perlu direndam dan langsung dipasang dengan perekat semen serta yang lainnya.
Tabel perbandingan bata bolong vs bata biasa
Pembeda | Bata bolong | Bata biasa |
bobot | Ringan | berat |
ukuran | Lebih tipis | tebal |
Bahan pembuatan | Tanah liat, semen, pasir | Tanah liat |
Lama pembakaran | Lebih cepat | lama |
Pemasangan | Lebih lama dengan perekat khusus | Cepat karena tanpa perekat khusus |
harga | Lebih mahal | Lebih murah |
Kelebihan Dan Kekurangan Bata Bolong
Sebagai bata yang cukup populer di Indonesia, bata bolong memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. Dari sisi kelebihan, jenis bata ini proses pembakarannya tergolong cukup cepat dari bata lainnya.
Selain itu, bobotnya juga tergolong ringan dan ini dipengaruhi oleh bagian bolong-bolong di beberapa sisinya. Kemudian tingkat kekokohan dan ketahanannya juga cukup kuat untuk membangun rumah atau properti.
Menariknya lagi bata bolong dari sisi ukurannya juga 2 kali lipat dari bata biasa. Karena bentuknya yang lebih besar maka proses pemasangan juga lebih mudah dan cepat saat membangun dinding rumah.
Sedangkan untuk kekurangannya adalah perlu direndam terlebih dahulu selama 24 jam sebelum digunakan. Sebenarnya tanpa direndam juga bisa namun tingkat kekokohan dari bata ini akan berkurang dibanding melalui proses perendaman.
Kekurangan lainnya adalah harga jual dari bata ini lebih mahal dari bata biasa. Hal ini bisa terlihat dari harga satuan dari bata bolong rata-rata 2.200 rupiah hingga 3.000 rupiah.
Sedangkan bata biasa rata-rata antara 750 rupiah hingga 1200 rupiah per bijinya. Namun semua bata ini tidak boleh membeli bijian melainkan minimal order 1000 buah bata baik itu bata bolong atau biasa.
Beberapa Bata Bolong dari Berbagai Daerah di Indonesia
Bata bolong tidak hanya dibuat di daerah tertentu saja melainkan di berbagai tempat di Indonesia. Sehingga setiap daerah memiliki ciri khas tersendiri dan berikut beberapa daerah terbaik penghasil bata bolong:
Bata Bolong Pringsewu Lampung
Sumber image: facebook
Bata bolong yang dibuat di daerah Pringsewu Lampung berbeda dari yang lainnya. Pasalnya daerah tersebut lebih banyak membuat bata dalam bentuk persegi panjang dengan empat lubang di bagian sisi-sisinya.
Dari bentuk tersebut hampir semua lubangnya sama dan sengaja dibuat untuk mempercepat proses pembakaran. Sebelum di bakar, bata-bata tersebut dibuat dengan bantuan mesin agar lebih cepat.
Jadi setelah bahan dicampur dan diaduk dengan mesin, bata-bata tersebut dibentuk sedemikian rupa sesuai pesanan pelanggan. Namun rata-rata pelanggan bata Pringsewu umumnya lebih senang yang bentuknya balok persegi panjang.
Bata Bolong Palembang
Bata bolong asal Palembang hampir mirip dengan daerah lain seperti Pringsewu, Lampung. Hal ini bisa terlihat dari ukuran batanya yang sama yaitu panjang 17,5 cm, lebar 8 cm dan tinggi 8 cm.
Untuk proses pembuatannya juga sama dimana menggunakan mesin molen agar lebih cepat. Untuk bahannya juga didominasi tanah liat, semen, air secukupnya dan yang lainnya.
Ketika proses itu sudah selesai maka mereka bisa membuat bata bolong sesuai keinginan atau pesanan pelanggan. Untuk minimal order jenis bata ini kurang lebih 5 ribu bata ke seluruh Indonesia.
Bisa dikatakan bata bolong palembang ini merupakan bata jumbo. Ukurannya lebih besar daripada bata biasa. Coba perhatikan gambar berikut ini.
Sumber image: facebook
Bata Bolong Plered (Purwakarta)
Sumber image: https://cf.shopee.co.id/file/98b3b62a8debc125b872155bc7ced5e5
Sumber image: https://images.tokopedia.net/img/cache/500-square/VqbcmM/2020/6/19/128b1fb1-f63d-4b64-8be7-6bd908247a98.jpg
Selain dari dua daerah di atas, bata bolong juga diproduksi di Plered Purwakarta. Jenis bata di daerah tersebut berbeda jauh dari bata sebelumnya dimana lubang-lubangnya begitu kelihatan.
Ada dua jenis bata yang terdapat di Purwakarta diantaranya berbentuk persegi panjang dengan lubang berbentuk lingkaran. Jadi dalam satu bata terdapat beberapa lubang dan sedikitnya sekitar 8 lubang.
Sedangkan untuk jenis kedua bentuknya juga persegi panjang namun ukurannya lebih besar dari sebelumnya. Ciri khas dari bata ini adalah lubang-lubangnya berbentuk kotak dan ada 10 lubang di semua sisi-sisinya.
Ukuran Bata Bolong
Ukuran bata bolong rata-rata di setiap daerah di Indonesia rata-rata di kisaran panjang 17,5 cm dengan lebar dan tinggi masing-masing 8 cm. Jika berbeda kemungkinan dari sisi panjangnya saja dimana ada yang menggunakan ukuran 18 cm dan 15 cm.
Ukuran tersebut jelas lebih hemat baik untuk kebutuhan rumah, dapur atau properti. Hal ini bisa terlihat dari jumlah bata bolong per m2 hanya membutuhkan 50 buah saja
Sedangkan bata biasa memerlukan setidaknya 75 buah bata dengan ukuran dinding yang sama. Sehingga ukuran ini hampir 2 kali lipat dari bata biasa sehingga lebih hemat pemakaian dan bahan perekat yang digunakan.
Ukuran bata bolong yang kami jual adalah 21x10x5.5 cm. Lihat gambar ukurannya di bawah ini.
Tabel perbandingan bata bolong dari beberapa daerah di Indonesia
pembeda | Bata bolong pringsewu | Bata bolong palembang | Bata bolong plered |
---|---|---|---|
ukuran | 15 x 7,5 x 7,5 cm | 17,5 x 8 x 8 cm | 21 x 10 x 5.5 cm |
bentuk | Balok persegi panjang | Balok persegi panjang | Balok persegi panjang |
Jumlah lubang | 4 lubang kecil | 8 lubang kecil | 8-10 lubang besar |
bobot | ringan | ringan | Ringan |
Harga per 1000 | Rp 500 ribu | 800 ribu | 2,5 juta |
Cara Membuat Bata Bolong
Cara Membuat bata bolong tidak semudah membuat bata biasa. Kamu perlu melakukan beberapa persiapan diantaranya:
Bahan dan Peralatan
Untuk membuat bata bolong memerlukan berbagai bahan diantaranya tanah liat, air, pasir, dll. Keduanya juga harus sudah diolah dan dicampurkan secara merata sebelum dimasukkan ke dalam mesin.
Sedangkan untuk peralatannya adalah mesin pengolah bata dan cangkul untuk memasukkan tanah ke alat tersebut. Selain mesin juga perlu alat pemotong bata yang nantinya dikerjakan oleh pekerja.
Pekerja dan Lahan
Untuk tenaga kerja dalam membuat bata bolong ini tidak boleh dilakukan sendirian karena cukup merepotkan. Kamu memerlukan sedikitnya 5 pekerja untuk membuat bata tersebut dan menempatkan di tempat yang tersedia.
Selain pekerja juga butuh lahan yang cukup luas jika ingin memproduksi dalam jumlah banyak. Untuk luas lahan tergantung pada target produksi yang harus dipenuhi setiap harinya oleh pekerja.
Proses Pengolahan
Ketika kedua hal diatas dipenuhi maka proses pengolahan bisa langsung dikerjakan di tempat. Dari 5 orang pekerja tersebut, 1 orang mencangkul bahan ke mesin, 1 orang mencetak bata dan 3 orang untuk mengambil bata yang telah dibentuk.
Ketiga orang yang mengambil bata harus cepat bergeraknya karena proses pemotongan juga cepat. Dengan cara seperti ini maka proses pengolahan dan pembentukan bata bolong akan cepat selesai.
Cara Menghitung Kebutuhan Bata Bolong
Setiap bata bolong dari berbagai daerah di Indonesia memiliki ukuran yang spesifik.
Dari ukuran tersebut setidaknya ada beberapa cara untuk menghitung kebutuhan bata yang dibutuhkan. Dalam proses perhitungan ini ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan diantaranya sebagai berikut:
1. Mengukur Luas Bangunan
Sebelum masuk ke perhitungan, kamu bisa mengukur luas bangunan terlebih dahulu. Untuk denah ini termasuk pagar, dinding, atau bagian lain yang menggunakan bata bolong tersebut.
Untuk mengetahui luas, kamu perlu mengetahui terlebih dahulu panjang, lebar dan tinggi bangunan. Jadi kamu hitung dengan cermat terlebih dahulu luas bangun tersebut secara cermat dan mendetail.
Jika semua bangunan dinding menggunakan bata bolong maka bisa dihitung per bagian atau seluruhnya. Dari hasil tersebut nantinya kamu akan mengetahui berapa luas bangunan dan berapa bata bolong yang diperlukan.
2. Menghitung Luas Bata Bolong
Dalam proses perhitungan ini, ukuran bata bolong diasumsikan memiliki panjang 18 cm, lebar 8 cm dan tinggi 8 cm. Dari ukuran yang ditetapkan di atas maka luas bata bolong tersebut 1.152 cm kubik atau 0,001152 meter kubik
3. Proses Perhitungan Bata Bolong
Untuk mempermudah proses perhitungan dalam hal ini perlu ada asumsi dari dindingan bangunan yang digunakan. Misalnya bangunan yang menggunakan bata bata bolong memiliki ukuran panjang 9 meter, lebar 2 meter dan tinggi 1 meter.
Dari asumsi di atas maka kamu perlu menghitung volume bangunan dengan cara mengalikan panjang, lebar dan tinggi bangunan.
Volume = Panjang x Lebar x Tinggi
= 9 meter x 2 meter x 1 meter
= 180 meter kubik
Dari proses perhitungan di atas maka jumlah bata yang diperlukan adalah:
Kebutuhan bata bolong: 180 : 0,001152 = 15.625 buah bata.
Dari hasil di perhitungan di atas dapat diketahui bahwa semakin luas atau volume bangunan semakin banyak kebutuhan bata. Namun kebutuhan bata ini tergolong lebih hemat daripada bata biasa dengan ukuran bangunan yang sama.
Harga Bata Bolong
Harga dari bata bolong ini dipengaruhi oleh ukuran pada setiap bata yang digunakan. Umumnya untuk bata bolong berukuran 18 cm x 8cm x 8 cm harga satuannya 8000 rupiah di daerah tertentu
Sedangkan untuk membeli bata tersebut minimal order 1000 bata sehingga total harga 550.000 rupiah. Namun beberapa penjual terkadang menetapkan lebih dari 1000 bata untuk proses orderannya dan ini berlaku di daerah yang lokasinya jauh.
Seorang penjual (TB Wahyu Abadi) di tokopedia menjual bata bolong Pringsewu dengan harga Rp 550 per biji atau Rp 550.000 per 1000 biji (saat artikel ini ditulis 20 Mei 2022). Harga tersebut berlaku untuk pengiriman wilayah Bandar Lampung dan sekitarnya. Bata dikirim dari Pringsewu Lampung.
Sedangkan untuk bata bolong berukuran 22 x 10 x 5 cm dijual dengan harga lebih mahal dari di atas. Seorang penjual (Prima Roster) di Tokopedia menjual bata bolong jenis Plered Purwakarta.
Pada lapak tersebut, harga bata per bijinya 3.500 rupiah atau 3,5 juta per 1000 biji ( saat artikel ini ditulis 20 Mei 2022). Harga tersebut berlaku untuk daerah Jabodetabek dan dikirim dari kabupaten Tangerang.
Untuk harga tersebut bisa berubah dan ini hanya berdasarkan lapak penjual di beberapa marketplace di Indonesia. Untuk proses perubahan bisa lebih mahal atau murah dan terkadang ada diskon khusus untuk pembelian dengan jumlah tertentu.
Kesimpulan
Bata bolong merupakan jenis bata yang populer di Indonesia dan memiliki ciri-ciri ada lubang di setiap sisi-sisinya. Bata ini tidak diproduksi di satu daerah saja melainkan ada di berbagai tempat seperti Pringsewu – Lampung, Plered – Purwakarta dan Palembang.
Untuk masalah harganya berbeda-beda dan tergantung besar kecilnya bata bolong tersebut. Untuk ukuran terkecil, bata bolong dijual dengan harga 250 ribu per seribu bata dan ukuran terbesar 550 ribu per seribu bata.
Bata ini punya beberapa kelebihan saat digunakan untuk bahan bangunan, diantaranya lebih kokoh dari bata biasa. Dengan ukurannya yang besar, bata ini juga lebih hemat perekat dan bobotnya lebih ringan dari bata pada umumnya.
Namun kekurangannya adalah perlu direndam kurang lebih 24 jam sebelum digunakan untuk membangun rumah. Tetapi terlepas dari itu, bata bolong lebih hemat dimana untuk ukuran 1×1 meter hanya butuh 50 buah bata saja.
Referensi
- https://www.indonetwork.co.id/product/batu-bata-bolong-6011740.
- https://genteng-palembang.blogspot.com/2016/01/daftar-harga-bata-bolong-palembang.html
- https://tunjukmaterial.com/5-jenis-batu-bata-serta-kelebihan-dan-kekurangan-nya/
- https://transrumah.com/jenis-batu-bata-paling-umum-digunakan/#4_Batu_Bata_Bolong_Berlubang
- https://www.batamerahgarut.com/cara-menghitung-kebutuhan-bata-merah/